Kamis, 09 April 2009

Kenapa Harus ASI?

Teman…
Hari ini aku membaca sebuah buku yang berjudul”Menghindari azab kubur”.Disana ada dituliskan sebab-sebab azab kubur. Diantara salah satu dari sebab-sebab azab kubur tersebut adalah: “orang yang mencegah bayi untuk menetek ASI”. Disebutkan diantara orang-orang yang mendapat azab kubur adalah ibu yang tidak mau memberikan air susunya (ASI) tanpa uzur.
ASI merupakan makanan terbaik yang telah diciptakan Allah untuk bayi. Didalamnya terkandung kandungan gizi yang dibutuhkan oleh bayi. ASI sesuai dengan perut bayi, tidak lebih dan tidak pula kurang. Dimana suhu yang ada di ASI sesuai dengan pencernaan bayi. Apabila musim dingin, maka ASI menjadi hangat. Begitu pula ketika musim panas, ASI menjadi dingin. Semua itu karunia dari Allah. Sesuatu yang berlawanan (panas-dingin) itu akan memberikan efek positif kepada si bayi, yaitu memberikan kekebalan tubuh dari penyakit.
Apabila seorang ibu menolak memberikan ASInya kepada si bayi sedangkan ASI itu merupakan karunia dari Allah, dan menggantikannya dengan susu yang dibuat oleh manusia,maka apa yang diperlukan si bayi tidaklah cukup. ASI adalah ciptaan Allah tidak dapat digantikan dengan susu buatan manusia. Apakah buatan manusia sama dengan buatan Allah?
Anak yang tak diberi ASI akan menjadi anak yang lemah dan si ibu akan mendapat azab dari Allah dikuburnya. Yaitu payudara si ibu akan di gigit ular didalam kuburnya karena menolak memberikan ASI kepada anak-anak mereka. Nauzubillahi minzalik…

Di zaman sekarang ini begitu banyak ibu-ibu yang enggan memberikan ASI nya buat anaknya dengan berbagai macam alasan. Alasan terbanyak, mereka takut kalo payudaranya menjadi kendor atau tidak bagus lagi. Mereka takut kalo-kalo suaminya tidak cinta lagi pada mereka. Sebagian lainnya mungkin karena uzur(halangan) yang jika mereka paksakan akan berakibat tidak baik buat bayi mereka.

Ketahuilah teman…
jika kita para ibu tidak mendapatkan uzur(halangan), sebaiknya kita memberikan sesuatu yang terbaik buat anak kita. Mereka adalah generasi kita. Ditangan mereka nantinya negara kita ini akan menjadi negara yang baik,kuat dan bermartabat. mereka juga yang nantinya akan mendo’akan kita jika kita sudah meninggal.

Jadi jangan takut teman kalo payudara anda akan kendor, tidak bagus lagi atau suami akan berpaling dari kita jika payudara kita sudah tak bagus lagi. Takutlah kamu akan azab Allah, karena azab Allah amatlah pedih.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Terima kasih atas komentar Anda